The Way of The Ninja Free Fire, Ternyata Ini Isi Di Dalamnya

Posted on

The Way of The Ninja Free Fire, Ternyata Ini Isi Di Dalamnya

Masih dalam nuansa bulan suci ramadhan. Terhitung sudah terdapat dua event ramadhan yang dirilis oleh Garena. Yang pertama adalah event diskon ramadhan yang memberikan diskon beberapa item sampai dengan 80%, kedua adalah event ramadhan exchange dengan mengumpulkan takjil, kurma dan ketupat free fire selama permainan berlangsung.

Tentunya bagi para survivor gratisan, lebih excited untuk mengikuti event ramadhan exchange. Karena tak perlu bermodalkan diamond, mereka sudah bisa mendapatkan item-item bagus hanya dengan mengumpulkan badge/token takjil, kurma dan ketupat. Banyak sekali pilihan hadiah yang bisa ditukarkan oleh para survivor yang telah berhasil mengumpulkan takjil, kurma dan ketupat.

Mulai dari item loadout seperti bonfire dan resupply maps yang bisa ditukar berkali-kali selama token/badge kurma dan takjil cukup, sampai hadiah crate yang berisikan gunskin atau item fashion. Namun yang menarik adalah ada satu hadiah yang memiliki kesan misterius yaitu item bernama The Way Of Ninja.

The way of ninja free fire apa itu? Banyak sekali survivor yang menanyakan hal serupa. Karena tidak ada penjelasan maupun deskripsi dari item the way of ninja free fire. yang diberikan oleh pihak Garena. Pada kesempatan kali ini, sudoway.id akan memberikan jawaban kepada para survivor yang penasaran dan bertanya “The Way Of Ninja Free Fire Apa Itu?”

Ternyata Ini The Way Of Ninja Free Fire Yang Misterius

Dilihat dari bentuknya, the way of ninja free fire memang mirip dengan crates yang biasanya berisi gunskin atau item fashion yang diberikan secara acak, namun the way of ninja memiliki ukuran yang lebih besar daripada crates pada umumnya. Jika mendengar kata ‘ninja’ di dalamnya, tentu ada banyak sekali hal berbau ninja yang ada di game Free Fire.

Misalkan saja keberadaan karakter Hayato yang memiliki latar belakang dari keluarga samurai, atau senjata katana yang juga bisa dikaitkan dengan samurai atau ninja. Dan tak ketinggalan, Garena juga pernah merilis bundle skin ninja. Pada awal perilisan event ramadhan exchange sendiri banyak yang mempertanyakan apa itu the way of ninja, namun setelah beberapa hari event berlangsung dan beberapa survivor sudah berhasil mengumpulkan token takjil dan kurma, banyak survivor yang menukarkannya dengan item the way of ninja free fire.

Dan pada saat itu lah, pertanyaan the way of ninja free fire apa itu mulai terjawab. Dan ternyata benar bahwa The way of ninja free fire mirip dengan crates pada umumnya, hanya saja dengan menukarkan the way of ninja free fire, survivor memiliki kesempatan untuk mendapatkan skin ninja ‘eagle white’ yang dulu dibanderol dengan harga 1200 diamond. Seperti apakah penampakan dari skin ninja eagle white tersebut? Berikut gambarnya.

the way of ninja free fire apa itu white eagle

Nah, beberapa survivor yang sudah beruntung membagikan bukti dari isi bundle ninja dari the way of ninja free fire seperti berikut ini.

the way of ninja free fire apa itu 2

Namun yang perlu dicatat adalah, agan & sista hanya bisa mendapatkan bundle set ninja ini jika agan & sista beruntung saja. Bila belum beruntung, paling tidak agan & sista masih bisa mendapatkan beberapa item fashion lainnya yang tidak jelek-jelek amat. Dari event ramadhan exchange sendiri, agan & sista memiliki 16x kesempatan untuk menukarkan token dengan the way of ninja free fire.

Jadi tak perlu khawatir, agan & sista pasti memiliki peluang besar mendapatkan skin ninja tersebut dari 16 the way of ninja yang ditukarkan. So, agan & sista sudah tidak penasaran lagi bukan tentang apa itu the way of ninja free fire?Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi agan & sista yang membacanya.